Doa Pagi 2


Allah, Bapa kami yang ada di dalam surga, kami berterima kasih kepadaMu karena hari yang baru ini. Berilah kami iman yang hidup, harapan yang kuat dan cinta yang ikhlas.
Kami akan berusaha sungguh-sungguh agar segala pikiran, perkataan yang akan kami ucapkan pada hari ini dan segala perbuatanku berkenan kepadaMu. Dan bimbinglah kami dengan terang Roh KudusMu agar kami semakin serupa dengan Yesus Kristus, Putra-Mu.
Berkatilah keluarga kami dan semua orang yang akan kami jumpai hari ini. 
Berkatilah pula persaudaraan kami dengan mereka, agar menunjukkan kebaikan, seperti Engkau baik hati bagi semua orang.  Ini semua kami mohon dengan pengantaraan Kristus, Tuhan kami. Amin.

Post a Comment

Silahkan berikan komentar anda sesuai dengan konten yang saya bahas diatas. komentar yang tidak relevan, spam, maka tidak akan saya publis.

Previous Post Next Post